Air Terjun Lepo
27 Januari 2020 659x wisata alam, Wisata Jogja
Keindahan Air Terjun Lepo
Apakah Anda traveller yang suka dengan obyek wisata jogja khususnya air terjun dan ingin mengetahui keindahan Air Terjun Lepo? Tentunya obyek wisata yang ada di Jogja sangat banyak yang bisa Anda kunjungi bersama dengan keluarga tercinta. Anda bersama keluarga bisa memilih paket wisata Jogja yang indah dan nuansa alam yang sangat kental. Salah satu obyek wisata yang tidak boleh Anda lewatkan adalah Air Terjun Lepo. Nama dari Lepo ini merupakan kepanjangan dari Ledok Pokoh. Karena air terjun ini berada di dusun Pokoh sekitar Dlingo Bantul. Letak air terjun yang ada di ledok atau di bagian bawah lebih menawan dan cantik jika dikunjungi. Untuk dapat sampai ke lokasi air terjun Lepo ini, Anda bisa menggunakan jasa rental motor Jogja atau rental mobil Jogja sebagai kendaraan agar mudah sampai ke dusun Pokoh yang ada di wilayah Dlingo. Ada banyak keidahan yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan paket tour Jogja ke wilayah Air Terjun Lepo ini.
Berikut ini ada banyak keindahan Air Terjun Lepo yang bisa Anda ketahui :
- Lokasi air terjun yang membentuk kolam alami
Salah satu keindahan Air Terjun Lepo yang bisa Anda dapatkan adalah lokasi air terjun yang membentuk kolam alami. Untuk bisa sampa ke lokasi air terjun ini, Anda harus melewati tangga menuju ke bagian bawah. Tangga ini dari semen yang memudahkan pengunjung untuk melewati jalan tersebut. Sekitar air terjun ini terbentuk karena adanya batuan alami yang indah dan juga terbuat dari alam. Air terjun yang sangat indah akan jatuh ke dalam kubangan membentuk kolam alami. Kolam alami ini akan menampung air yang jatuh. Air di dalam kola mini bersih dan tidak ada pencemaran apapun. Sehingga banyak dimanfaatkan oleh anak-anak sekitar ataupun para traveller untuk berenang di kolam yang tidak terlalu dalam. Air ini alami dan tentunya baik untuk kesehatan kulit jika wisatawan yang berkunjung mandi ataupun bermain air di kolam alami Air Terjun Lepo ini.
- Air jernih yang berwarna kebiruan
Keindahan yang ada di Air Terjun Lepo adalah warna dari air terjun yang ada. Biasanya air berwarna putih. Namun Air Terjun Lepo ini memiliki ciri khas berwarna kebiruan. Hal ini membuat wisatawan semakin tertarik dan ingin berenang dalam kolam yang tidak terlalu dalam. Sehingga aman untuk bermain air di kolam alami bagi wisatawan yang akan menikmati suasana Air Terjun Lepo.
- Keindahan batu sekitar air terjun
Keindahan berikutnya yang juga dimiliki oleh Air Terjun Lepo adalah banyaknya batu disekitar air terjun. Batu yang membentuk seperti karang ini banyak dimanfaatkan untuk memijakkan kaki para wisatawan yang akan bermain air. Batu-batuan ini terbentuk secara alami dari alam. Sehingga sangat kuat dan juga bisa menunjang kebutuhan Anda untuk menikmati suasana alam yang ada. Namun Anda juga perlu berhati-hati jika menginjak batu yang sudah terkena air. Karena batuan alami ini terkadang ditumbuhi tumbuhan lumut. Hal ini membuat batuan menjadi licin. Dikhawatirkan akan membuat wisatawan jatuh terpeleset. Sehingga dihimbau untuk selalu berhati-hati apalagi ketika musim hujan tiba. Lokasi akan sangat licin dan perlu waspada segala kemungkinan yang ada. Anda perlu juga memperhatikan anak-anak yang Anda ajak ke lokasi air terjun ini agar wisata Anda berjalan dengan lancar sesuai dengan yang diinginkan.
- Keindahan air terjun banyak dimanfaatkan untuk foto bersama
Keindahan alam sekitar beserta air terjun Lepo yang sangat indah dan berwarna biru menarik perhatian para traveller yang ingin mengabadikan tempat yang sangat indah tersebut. Banyak wisatawan yang datang untuk bermain air sekaligus untuk berfoto dan menjadikannya momen yang paling berharga. Setiap pengunjung bisa berfoto dengan kamera masing-masing menggunakan latar belakang air terjun yang indah, jernih, dan berwarna kebiruan. Tentunya akan sangat menarik dan tidak akan membuat bosan ketika nanti foto tersebut dibuka kembali sepulang dari berwisata ke Air Terjun Lepo.
Spot lanjutan dari air terjun Lepo
Tidak hanya ada satu lokasi air terjun Lepo, spot kedua dari Air Terjun Lepo juga tidak kalah menarik. Anda bisa menuruni beberapa anak tangga yang berada di bawahnya. Walaupun lokasi kolam yang tidak terlalu besar, namun suasananya pun sangat indah. Masih ada air terjun yang bisa Anda lihat dan juga kolam indah yang bisa Anda manfaatkan untuk bermain air. Namun pada spot Air Terjun Lepo kedua lebih dalam dari spot awal. Sehingga jarang yang melakukan berenang, namun hanya mengabadikan foto keindahan alamnya saja. Foto ini bisa dilakukan di jembatan bambu yang ada di tengah air kolam tersebut. Namun harus tetap berhati-hati agar tidak terjatuh karena bambu yang sangat licin.
- Spot terakhir di Air Terjun Lepo
Masih ada keindahan air terjun yang ada di lokasi ini. Spot terakhir yang ada di Air Terjun Lepo ini memang air yang ada di kolam cukup dalam. Sehingga berbahaya bagi para wisatawan yang ingin melakukan renang ataupun bermain air. Namun tidak perlu khawair dengan kondisi ini. Di lokasi wisata Air Terjun Lepo, ada penyewaan alat berupa ban dalam atau pelampung untuk bisa sekedar bermain air. Anda dan keluarga bisa menyewa alat ini dengan terjangkau untuk menikmati suasana Air Terjun Lepo yang masih segar dan juga suasana yang alami.
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
087839793900 -
Whatsapp
087839793900
Belum ada komentar